Quantcast
Channel: Pecinta Kontes Kecantikan
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1358

Oktober, Miss Coffee Internasional 2013 Dihelat di Yogyakarta

$
0
0

http://travel.okezone.com Kontes pemilihan duta kopi Indonesia, Miss Coffee Indonesia 2013, telah dimulai.Nantinya, pemenang ajang ini akan berkompetisi di Miss Coffee International, yang tahun ini akan diselenggarakan di Yogyakarta.

Setelah tahun lalu sukses menyelenggarakan acara pemilihan Miss Coffee International 2012 di Bali, tahun ini kembali Indonesia menjadi tuan rumah ajang tersebut. Yogyakarta akan menjadi tempat penyelenggaraan ajang pemilihan duta kopi tingkat dunia ini.

Rencananya, Miss Coffee International 2013 akan diselenggarakan di Yogyakarta pada Oktober mendatang. Para peserta yang berasal dari negara produsen dan konsumen kopi di seluruh dunia akan menikmati suasana budaya khas Yogyakarta yang kental.

“Selama di Yogyakarta, kontestan akan belajar gamelan dan juga membatik. Mereka juga akan mengunjungi tempat-tempat wisata terbaik di Yogyakarta,” tutur Lisa Ayodhya, Ketua Asosiasi Duta Indonesia, saat jumpa pers di Jakarta, belum lama ini.

Lisa membocorkan, peserta nantinya akan tampil di panggung terbuka yang dibuat di pelataran Candi Prambanan. Mengambil waktu malam hari, Prambanan akan tampak sangat megah dan cantik melatari lenggak-lenggok peserta Miss Coffee Internasional 2013.

“Kami juga akan mengajak mereka melihat matahari terbit di Candi Borobudur, kemudian makan siang di puncak candi tersebut,” jelasnya.

Penyelenggaraan malam budaya rencananya akan diselenggarakan di Cangkringan, sebuah restoran yang berada dekat Gunung Merapi. “Kalau tahun lalu di Bali temanya leisure, kali ini di Yogyakarta temanya jadi art and culture,” tukas Lisa.

Tahun lalu di Bali, ajang Miss Coffee Internatonal 2012 dimenangkan kontestan asal Republik Dominika, Catherine Ramirez. Wakil asal Indonesia, Bianca Beatrice, mendapatkan posisi runner-up pertama.

Saat ini karantina dan proses pemilihan Miss Coffee Indonesia 2013 tengah dilaksanakan. Malam final untuk mengetahui siapa pemenang Miss Coffee Indonesia 2013 akan dilangsungkan pada 17 Mei 2013 di Jakarta.

Link Source : http://travel.okezone.com/read/2013/05/10/407/805022/oktober-miss-coffee-internasional-2013-dihelat-di-yogyakarta

[contact-form]

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1358

Trending Articles